Bahan Membuat Jangan Brongkos
- 1/4 kg daging sapi tetelan, rebus smpe empuk, potong dadu kecil².
- 1/4 kg telur puyuh, rebus, kupas.
- 100 gr kacang merah, rendam 2 jm, rebus sampai empuk, tiriskan.
- 100 gr kulit mlinjo, cuci bersih, tiriskan.
- 10 potong tahu matang, cuci, peras airnya perlahan.
- 500 ml air kaldu rebusan daging.
- 2 sdm Minyak utk menumis.
- 1 1/2 sct santan kara kcl.
- Bumbu halus :.
- 6 siung bamer.
- 3 siung baput.
- 1 sdm ketumbar.
- 2 btr kemiri.
- Seruas jahe.
- Seruas kunyit.
- 5 bh cabe merah besar.
- 2 1/2 bh daging kluwak kualitas bagus, rendam air panas.
- Bumbu cemplung:.
- 2 cm lengkuas, geprek.
- 2 btg sereh, geprek.
- 2 lbr daun salam.
- 2 lbr daun jeruk, remas².
- secukupnya Gula, garam, kaldu bubuk sapi,.
- 15 bh cabe rawit orange.
Langkah Memasak Jangan Brongkos
- Siapkan bahan, daging rebus, telur rebus, kacang merah rebus, kulit mlinjo, tahu goreng.
- Siapkan bumbu halus, siapkan kluwak uleg, panaskan minyak tumis bumbu halus, dan masukkan bumbu cemplung.., aduk², masukkan kluwak, dan masak sampai bumbu matang dan kluwak menyatu.
- Pindahkan dlm panci berisi kaldu sapi, masak sampai mendidih, lalu masukkan bertahap, daging, kulit mlinjo, telur puyuh, lalu kacang merah yg sdh empuk.
- Aduk² pelan, tambahkan tahu, lalu masukkan santan, dan tambahkan gula, garam, kaldu bubuk, masak lagi sampai mendidih sambil diaduk pelan. Masak sampai kuah agak menyusut dan bumbu meresap.
- Masukkan cabe rawit, masak lagi sampai cabe melunak dan meresap, koreksi rasa, bila sdh pas manis asin gurihnya sesuai selera, siap angkat dan sajikan. Akan lebih nikmat kalo brongkos menginap dulu baru dimakan besoknya, stlh dipanaskan lagi..lebih meresap.
Get Latest Recipe : HOME