Bahan Membuat Mangut Ikan Kakap Merah
- 4-5 bh potongan ikan kakap merah.
- 1 bh santan kara.
- 1 bh tomat ukuran sedang.
- 1 genggam daun kemangi (sesuai selera).
- 1 sdt lada bubuk.
- 3 sdt garam.
- 1 bh jeruk nipis.
- Secukupnya minyak untuk menggoreng dan menumis.
- 700 ml air.
- Bumbu halus.
- 5 siung bawang merah.
- 5 siung bawang putih.
- 2 bh kemiri.
- 1 sdm ketumbar.
- 2 ruas jari kunyit.
- 3 iris lengkuas.
- 10 bh cabai merah keriting.
- 8 bh cabai rawit.
Langkah Memasak Mangut Ikan Kakap Merah
- Cuci bersih ikan, lalu peras jeruk nipis, baluri ikan dan diamkan sekitar 10 menit. Setelah itu cuci lagi dan taburi dengan garam secukupnya. Kemudian goreng ikan sampai kecoklatan dan tiriskan..
- Tumis bumbu halus, kemudian tambahkan air. Tunggu hingga mendidih. Setelah itu masukkan santan. Aduk-aduk..
- Kemudian masukkan irisan tomat, daun kemangi, lada, garam. Aduk-aduk lagi.. setelah itu masukkan ikan yang sudah digoreng. Tes rasa dan sajikan. Lebih nikmat ditaburi irisan bawang merah goreng..
Get Latest Recipe : HOME