Bahan- bahan resep tiramisu kukus ekonomis: Supaya menghasilkan Bolu Tiramisu Kukus yang tidak hanya lezat namun juga cantik, berikut tips yang jangan sampai diabaikan;. Pastikan kukusan diisi dengan air yang cukup, benar-benar panas, dan beruap banyak. Tetapi ketika memasukkan adonan, kecilkan api hingga ukuran sedang.
Bahan Membuat Bolu Tiramisu Kukus
- Bahan A.
- 2 butir telur.
- 85 gr gula pasir.
- 1/2 sdt ovalet/sp.
- Bahan B.
- 100 gr tepung terigu protein sedang.
- 1 sdt baking powder.
- Bahan C.
- 50 ml margarin cair.
- 100 ml santan.
- Perasa.
- 1 bungkus Luwak white coffe.
- 1 sdm bubuk coklat.
Langkah Memasak Bolu Tiramisu Kukus
- Campur bahan A lalu mixer dengan kecepatan tinggi hingga berwarna putih pucat dan kaku.
- Masukkan bahan B kemudian mixer dengan kecepatan rendah hingga tercampur.
- Setelah bahan B tercampur, masukkan bahan C lalu aduk dengan spatula hing rata.
- Bagi adonan menjadi tiga. Satu mangkok beri dengan rasa kopi dan satu mangkok lagi beri dengan coklat bubuk. Satu mangkok terakhir biarkan plain.
- Siapkan loyang yang telah diolesi dengan margarin lalu masukkan adonan rasa coklat. Masukkan loya ke dalam kukusan yang telah panas dan tutupnya dilapisi dengan kain. Kukus selama 10 menit.
- Layer kedua isi dengan adonan rasa kopi tanpa mengeluarkan loyang dari kukusan. Kukus kembali selama 10 menit.
- Layer terakhir yang plain tuangkan ke dalam loyang. Lalu kukus selama 20 menit..
- Setelah matang, diamkan beberapa saat. Kemudian bolu siap dihidangkan.
Kue tiramisu… Tiramisu sebenarnya adalah kue keju khas Italia dengan taburan bubuk kakao di atasnya. Kue ini terdiri dari biskuit yang sudah direndam ke dalam larutan kopi dan keju mascarpone. Namun lambat laun, banyak kreasi dengan rasa tiramisu yang berkembang di masyarakat. Salah satunya adalah bolu tiramisu kukus ini. Cara membuatnya cukup mudah lho. #Bolu Pisang (Kukus) Istimewa #Bolu kukus tiramisu irit #Bolu kukus pandan lembut #Bolu kukus no soda #Bolu kukus greentea ala anak kost #Bolu Kukus Moka #Bolu pisang coklat kukus (mudah banget) #Bolu Ketan Kukus #Bolu kukus gula merah #Bolu tiramisu kukus #Bolu Kukus Nutrijell Coklat #Bolu keju durian (kukus) #Bolkus Energen #Bolu kukus ubi.
Get Latest Recipe : HOME