Bahan Membuat Kunyit Asam + Beras Kencur
- 4 liter air.
- 500 gram gula jawa/gula aren.
- 120 gram beras putih.
- 100 gram asam jawa.
- 80 gram jahe (geprek).
- 50 gram kencur (geprek).
- 75 gram kunyit (haluskan).
- 1/2 sdt garam.
Langkah Memasak Kunyit Asam + Beras Kencur
- Cuci bersih beras, rendam dalam air selama 4 jam, tiriskan.
- Kupas dan bersihkan kunyit, kencur, dan jahe. Haluskan kunyit dan geprek kencur beserta jahe.
- Rebus 4 liter air bersama gula merah, asam jawa, kunyit, kencur, dan jahe hingga mendidih.
- Rendam beras dengan ½ liter air rebusan yang sudah agak dingin (jangan yang mendidih) kemudian blender beras hingga benar-benar halus, lalu saring hingga ampas tinggal sedikit, kemudian campurkan dengan seluruh bahan, koreksi rasa..
- Saring kembali sebelum diminum atau dibotolkan. Dinginkan dalam suhu ruangan terlebih dahulu jika ingin disimpan dalam lemari es. Mampu bertahan hingga 14 hari (selama tidak diminum dari botolnya langsung).
- Bisa dihangatkan kembali untuk pereda nyeri haid. Dingin lebih nikmat untuk menyegarkan tubuh di siang hari..
Get Latest Recipe : HOME